Cara Mengosongkan Memori Hp Tanpa Menghapus Aplikasi


Cara Mengosongkan Memori di Hp Tanpa Menghapus Aplikasi - Sering mengalami memori ponsel kita penuh ?, tentunya Anda meski tidak sering pasti pernah merasakan penuhnya memori ponsel, keadaan ini sangat mengganggu sekali apalagi bagi Anda yang hobi dengan pototgrafi dan traveling tentu akan banyak momen – momen terbaik yang terlewatkan karena poto yang anda ambil dari ponsel tidak bisa di simpan hanya gara - gara memori ponsel anda penuh.
Ada banyak cara untuk mengosongkan Memori di ponsel, dan cara pada umumnya yaitu :
1.    Dengan menghapus beberapa poto yang dirasa kurang baik atau poto duplikat. Tapi tentunya bagi Anda yang sedikit waktu akan sangat menyita waktu apabila harus memilih mensortir menghapus satu persatu. Nah berikut ini bakal admin bahas bagaimana cara mengosongkan file dengan tanpa menghapus file gambar yang sudah ada.
2.    Dengan menguninstall pada beberapa aplikasi yang dirasa sangat berat dan tidak terlalu Anda butuhkan, tapi biasanya setiap aplikasi yang terinstall di ponsel tentunya itu merupakan aplikasi yang kita butuhkan, hal ini akan sangat memberatkan juga.
Berikut ini cara menghapus mengosongkan memori pada hp Anda dengan tanpa menghapus aplikasi yang sudah ada.
- Silahkan geser dari atas ke bawah pada layar utama ponsel anda sehingga tampil seperti pada gambar di bawah dan klik pada warning yang ada pada tampilan depan menu ponsel Anda tersebut.

Klik pada warning “ruang penyimpanan hampir habis” seperti pada gambar di atas, berlaku juga untuk berbagai jenis ponsel.
- Setelah di klik nanti akan terbuka deretan detail memori ponsel Anda, pada deretan detail memori klik pada bagian “kapasitas terpakai”

- Selanjutnya akan tersedia tiga deretan menu lalu Anda klik pada menu “Aplikasi”

- Tampilan beberapa aplikasi dari urutan yang paling atas yaitu Aplikasi dengan pemakaian memori yang besar, memori berasal dari data unduhan, file iklan / sampah, cokies, data login dan url yang tersimpan. Klik pada salahsatu aplikasi yang akan di hapus data nya.

- Seperti admin contohkan yaitu dengan menghapus data dari Aplikasi Facebook Lite, seperti yang terlihat pada gambar, bahwa memori ponsel Anda di pakai dalam duaa bagian yaitu memori aplikasi dan memori data. Nah yang akan kita hapus yaitu memori data, pada memori data terlihat pemakaian space memori handphone pintar Anda sangat besar yaitu 194MB.  klik pada “hapus data” pada aplikasi Facebook Lite tersebut.

- Pada tampilan berikutnya akan tampil pertanyaan, maka silahkan klik “Hapus”

- Memori data pada Facebook Lite Anda sudah terhapus dan otomatis memori kosong pada ponsel pintar Anda sudah di tambah sebesar 194MB.

Jika dengan menghapus data pada satu aplikasi saja sudah menyisakan banyak memori maka warning pada ponsel Anda tidak akan tampil lagi pada note ponsel Anda, tetapi jika di rasa masih banyak membutuhkan memori yang tersedia maka cara yang sama dapat Anda lakukan terhadap aplikasi lainnya sampai space memori ponsel Anda benar – benar tersedia banyak. Cara ini tentunya akan menghasilkan sedikit efek terhadap aplikasi yang Anda hapus datanya tersebut, jika Anda lakukan terhadap aplikasi Facebook Lite maka di saat Anda mengakses aplikasi maka Anda harus melakukan login ulang terhadap aplikasi tersebut, apabila Anda menghapus data pada browser seperti Mozila, dan sejenisnya biasanya data login dan history url akan hilang.

Data Visitor